Daerah  

Umar Ahmad Terima Kunjungan IKA Unpad Lampung di Tubaba

 

TUBABA – Pemerintah Kabupaten Tulangbawang Barat menerima kunjungan Ikatan Keluarga Alumni Universitas Padjajaran Lampung, Rabu (18/12/2019).

Kedatangan rombongan IKA Unpad Lampung berbakti untuk negeri tersebut dalam rangka audiensi bersama Bupati Tubaba Umar Ahmad dan survei di sejumlah tempat di kabupaten Tubaba.

Rombongan diterima langsung Bupati Umar Ahmad dan Wakil Bupati Fauzi Hasan di Brugo Hotel, di Kelurahan Panaragan Jaya, Tulangbawang Tengah.

Menurut sekretaris Dinas Kominfo Tulangbawang Barat Sayuti Nugraha mengatakan, rombongan adalah para alumni IKA Unpad Lampung. Mereka sengaja mengunjungi Tubaba dalam rangka audiensi dan survei kegiatan berbakti untuk negeri.

Ada sekitar 13 orang yang datang ke Tubaba yang rata-rata berpendidikan tinggi diantaranya terdiri dari 4 profesor dan 5 orang doktor dan 4 lainnya berpendidikan S2 dan S1.

Mereka adalah Prof. Irwan Effendi⁩, Prof. Soni Isnaini, Prof. Surastin, Prof. Bustomi, Dr. Andi Desfiandi, Dr. Nova Mardiana, Dr. dr. Nisa, Dr. Hasan Basri, Dr. Kasyo, Putri., M. I. Kom, Absor Marantika, dr. Zam Sanariah⁩, Irwan Adipribadi⁩, M. Si, Triosa., M. Si.

Kegiatan Audensi dengan alumni Ikatan Universitas Padjajaran Komda Lampung ini dibuka di hotel Brugo kompleks Islamik Center dan selanjutnya rombongan mengunjungi kota budaya Uluan Nughik kelurahan Panaragan Jaya.

“Usai beraudensi dengan pemkab Tubaba, rombongan langsung mengunjungi kota budaya Uluan Nughik,” ujar Sayuti.